Senin, 06 Mei 2013

CARA BUAT PESTISIDA SENDIRI MURAH DAN AMPUH


BAHAH BAHAN

1. Siapkan kapur mati 10 kg.
2. Siapkan belerang 2 kg.
3. Siapkan air dalam wadah dari tanah 100 l.
4. Rebus air sampai kremengseng (hampir mendidih)
5. Masukkan kapur sedikit demi sedikit sambil terus diaduk.
6. Aduk masakan kapur sampai mendidih.
7. Masukkan belerang sedikit demi sedikit dan terus diaduk.
8. Campuran terus diaduk sampai berwarna kecoklatan.
9. Masukkan 1 sendok makan sabut cream (dulit)
10. Aduk terus sampai mengeluarkan buih
11. Adonan tetap diaduk sampai buihnya menipis
12. Akat adonan dan dinginkan.
13. Adonan akan mengendap dengan cairan berwarna merah
14. Saring dipisahkan cairan dengan endapannya.
15. Cairan merah dapat digunakan sebagai pestisida

CARA PENGGUNAAN
1. Untuk mengendalikan wereng batang coklat, penggerak batang (sundep dan beluk), ulat grayak, hama putih palsu walang sangit, dapat digunakan dengan konsentrasi 10 cc per l air atau ½ gelas aqua untuk 1 tangki 14 l.
2. Untuk mengendalikan (mencegah penyakit patek pada cabe dapat digunakan dengan konsentrasi 20 cc per l air atau 1 gelas aqua untuk 1 tangki 14 l. Larutan disemprotkan ditanah sebelum diolah atau setelah ada tanamannya dapat disemprotkan beserta tanamannya.

Slamat mencoba semoga ber manpaat